Sleman Tambah Bonus Atlet Peraih Medali di PON Papua
SLEMAN, KRJOGJA.com – Pemkab Sleman melalui KONI Sleman, Sabtu (30/10/2021) memberikan tambahan bonus bagi atlet asal Sleman yang meraih medali di gelaran PON XX Papua 2021. Atlet Sleman mampu membawa pulang lima medali emas, tiga perak dan lima perunggu ke DIY.
Ketua Umum KONI Sleman, Joko Hastaryo mengatakan dari total 8 medali emas DIY, 5 di antaranya disumbangkan oleh dari atlet Sleman. Salah satu yang menarik menurut dia atlet catur M Kahfi Maulana yang membawa pulang 2 emas dan 1 perunggu.
“Ada Gebby Adi Wibawa dari cabor biliard yang dapat satu emas, ada atlet menembak juga yang dapat emas Hans Christian Pratama saat ini ikut Kejurnas di Jakarta, juga satu dari terjun payung beregu Endang Dwi Sulistyani. Atlet Sleman juga menyumbang 3 perak dan 5 perunggu,” ungkap Joko di Pendopo Kantor Kabupaten Sleman.
Atlet PON Papua Kabupaten Sleman, menerima apresiasi dari Bupati Sleman.(Humas-Protokol-Sleman)
Pemkab Sleman melalui KONI Sleman menurur Joko memenuhi komitmen untuk memberikan tambahan bonus bagi atlet berprestasi. Untuk tiap emas pihaknya mempersiapkan uang Rp 5 juta, perak Rp 3 juta dan perunggu Rp 2 juta.
“Kami tentu berharap ini menambah semangat para atlet agar bisa lebih berprestasi ke depan. Apalagi ke depan Sleman menjadi tuan rumah Porda, sehingga harapannya bisa mempertahankan juara umum,” tandas dia.
Sementara, Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo menyambut bangga seluruh tim asal Sleman yang berupaya membawa pulang prestasi dari Papua. Sleman mendapatkan prestasi karena seluruh atlet, pelatih dan official berjuang dengan luar biasa.
“Apresiasi ini harapannya bisa menambah semangat untuk terus berprestasi ke depan. Di PON saja bisa menang, masa di Porda kalah. Nah, harapannya ini bisa menyemangati perjuangan ke depan,” ungkap Kustini.
Salah satu atlet, Gebby Adi Wibawa menyampaikan terimakasih atas apresiasi pada para atlet Sleman. Ia bersama rekan atlet berharap agar Pemkab Sleman memberikan perhatian dan kesempatan berkarya di Kabupaten Sleman.
“Kami terimakasih dan berharap prestasi bisa ditingkatkan ke depan. Kami atlet berharap lebih diperhatikan kesejahteraan dan diberikan kesempatan kerja di Pemkab Sleman supaya lebih semangat dalam mengharumkan Kabupaten Sleman melalui olahraga,” tandas dia. (Fxh)
Editor: Danar Widiyanto
30 Oktober 2021